Tuesday, April 14, 2015

e-Proposal Tata Ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara



Hal positif dari perkembangan teknologi informasi adalah membuat yang jauh menjadi semakin dekat dan yang dekat menjadi semakin akrab. Panitia Tata Ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara menyediakan link e-proposal. Romo/Suster/Bapak/Ibu/Saudara/i dapat mengunduh di dengan meng-klik link yang tersedia di bawah ini. Berkah Dalem.

1. Link e-Proposal Gereja St. Petrus Donoharjo Utara 1
2. Link e-Proposal Gereja St. Petrus Donoharjo Utara 2

Monday, April 13, 2015

Tahap I Tata Ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara


Proses tata ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara, beberapa bagian telah selesai dipasang pondasi. 

Tata ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara dibagi dalam beberapa tahapan pekerjaan. Pada Tahap I direncanakan pekerjaan sbb: (a) Pekerjaan Persiapan, (b) Pekerjaan Tanah Bangunan Gereja, (c) Pekerjaan Beton Bertulang, (d) Pekerjaan Kosen, Daun Pintu dan Jendela, serta (e) Pekerjaan Atap. Ilustrasi pekerjaan adalah sebagai berikut:


Dari ilustrasi di atas, tahap I direncanakan selesai pada akhir bulan Juli 2015. Selama pelaksanaan pekerjaan tahap I ini berlangsung, bangunan Gereja St. Petrus Donoharjo Utara existing (bangunan lama) masih dapat dipergunakan sehingga tidak mengganggu aktivitas peribadatan.

Mohon doa restu semoga tahap I dapat terselesaikan sesuai rencana dan dapat melanjutkan pada tahap-tahap yang selanjutnya. Berkah Dalem.

Saturday, April 4, 2015

Selamat Paskah



Tuhan semoga semangat kebangkitan senantiasa menyertai kami. Kami pun bangkit, berdiri, dan berlari menemukan Engkau. Amin.

Wednesday, April 1, 2015

Terima Kasih Kepada Seluruh Umat Yang Terlibat

Selamat pagi dan Berkah Dalem

Syukur kepada Tuhan atas segala penyertaan-Nya karena kita  telah merayakan bersama Misa Minggu Palma dan acara peletakkan batu pertama Kapel St. Petrus.

Proficiat dan terima kasih kepada teman-teman panitia dan seluruh umat yang terlibat atas kerjasama yg luar biasa dan dukungannya sehingga acara dapat berjalan baik dan lancar.

Rasa syukur ini pantaslah kita haturkan karena kita mengetahui dan mengalaminya bersama bahwa perjalanan ini telah melewati proses yang panjang dan penuh dinamika; dimulai dari mimpi bersama diikuti perencanaan dan mengurus segala sesuatu secara bersama, sehingga pada akhirnya kita diberikan izin untuk membangun Kapel St. Petrus ini.

Peletakkan Batu pertama ini bagi kita kiranya perlu dimaknai, tidak hanya sebagai sebuah awal untuk meletakkan pondasi utama dari sebuah bangun fisik tempat beribadat, melainkan juga wujud niat tulus untuk meletakkan kembali semangat kebersamaan dalam menjalani peziarahan iman di lingkungan kita seiring dengan pembangunan kapel ini.

Pondasi yang mulai ditanamkan perlu dilanjutkan agar pada akhirnya dapat berdiri dengan megah, kokoh dan memberi semakin banyak manfaat bagi banyak orang lain. Untuk itu masih sangat dibutuhkan dukungan dan peran serta dari kita semua pihak. Rasa memiliki bersama dan berjuang bersama kiranya perlu kita hayati agar Kapel yang menjadi impian dapat terwujud seiring dengan semakin kuatnya rasa kebersamaan kita sebagai komunitas umat beriman di wilayah ini shg kelak apa yang sedang dikerjakan ini akan bermuara pada terwujudnya kesadaran dan rasa persaudaraan yang sejati diantara umat yang ada di wilayah ini.

Akhir kata marilah kita persiapkan tubuh kita, hati dan budi kita untuk memasuki Tri Hari Suci, dan semoga misteri karya penebusan: sengsara, wafat dan kebangkitan-NYA semakin menumbuhkan terang kesadaran sejati bagi diri kita masing-masing hingga pada gilirannya diri kita pun menjadi terang bagi orang-orang di sekitar kita.

Salam

Ignatius Hariawan
(ignhariawan@gmail.com)

Pada Minggu Palma 2015, Dimulai Tata Ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara

Pada hari Minggu tanggal 29 Maret 2015 tepat pukul 08.00 WIB, dimulai dari rumah Bapak RH. Sudibyo, tidak kurang 250 Umat Katholik berkumpul dan berarak menuju lokasi pembangunan Gereja St. Petrus Donoharjo Utara merayakan Ekaristi Minggu Palma. Perayaan Minggu Palma dipimpin oleh Romo Petrus Tri Margono, Pr dengan seluruh pelayan liturgi dari Wilayah Donoharjo Utara.


 
Pada kesempatan ini pula (setelah berkat penutup) dilaksanakan peletakan batu pertama Penataan ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara yang dilaksanakan oleh Romo Tri Margono, Pr, Bapak Widjanarko, SE (Kepala Desa Donoharjo), Bapak M. Budiharjo (Ketua Panitia) dan Bapak FX. Kuwat Hudoyo (Ketua Wilayah Donut). Peletakan batu pertama ini disaksikan oleh Kepala Dusun, Ketua RT/RW Dusun Kayunan, Wakil Ketua Dewan Paroki dan Pengurus PPW St. Yohanes Paulus II serta seluruh umat yang hadir. Sebelum Berkat Penutup Romo Tri memberkati seluruh area yang akan dilakukan penataan ulang. Upacara peletakan batu pertama ditutup dengan makan bersama seluruh umat yang hadir.






Sehari sebelumnya pada hari Sabtu 28 Maret 2015 bersama warga Dusun Kayunan dilaksanakan kenduri sebagai wujud syukur akan dimulainya Tata Ulang Gereja St. Petrus Donoharjo Utara. Kenduri dimulai dengan doa dengan tata cara Katholik yang dipimpin oleh Bapak RH. Sudibyo kemudian dilanjutkan doa dengan tata cara Islam oleh Bapak Rois Dusun Kayunan.